AYO RAKIT PC GAMING KAMU SENDIRI!!!!
Pada saat ini, video games tidak hanya dinikmati oleh kalangan anak - anak saja, tetapi para remaja serta orang dewasa mulai menggilainya bahkan sampai antusias memainkannya dan mersakan pengalaman bermainnya. Sehingga saat ini video games tidak hanya untuk konsumsi anak-anak saja, melainkan orang dewasa juga. Dan tahukah kalian bahwa bermain video games dapat meningkatkan kemampuan belajar seorang anak, membuat rasa senang, hingga meredakan stress.
Pada saat ini ada beberapa platform yang sangat digilai oleh para gamemania di dunia ini. berikut ini adalah contohnya:
1. Game Consoles
Game consoles merupakan alat yang diperuntukkan hanya untuk bermain game saja. biasanya alat tersebut sudah didukung untuk memainkan game yang telah dikembangkan bersama oleh pihak konsol maupun dengan developer game tersebut. namun saat ini banyak konsol game yang bisa digunakan untukmemutar filom, mendengarkan musik, dan sebagainya.
contoh dari konsol game terkenal saat ini:
-Play Station series (PS1,PS2,PS3,PSP,PS4)
-Xbox series (Xbox,Xbox360,Xboxone)
-Nintendo (Wii,Gameboy)
Namun sayangnya game consoles tidak dapat diupgrade untuk mengikuti perkembangan game selanjutnya, sehingga apabila ingin memainkan game terbaru maka anda harus merogoh kocek untuk membeli konsol baru lagi.
2. Gaming PC
Gaming PC merupakan sebuah komputer yang digunakan untuk bermain game. Keuntungan dari Gaming PC ini sendiri adalah anda bisa terus menikmati game - game seri terbaru tanpa harus membeli PC baru. Anda tinggal mengupgrade saja beberapa komponen di dalamnya seperti VGA, RAM, maupun hardisk drives. Karena video games pada pc tidak membutuhkan kerja prosesor yang berat, maka prosesor pun tidak perlu menggunakan yang mahal. sehingga ini membuat PCgaming lebih bermanfaat dibandingkan dengan membeli konsol yang notabene hanya bisa unutuk bermain game saja. walaupun terkadang untuk membangun PC gaming impian membutuhkan biaya yang lumayan besar :p.
Nah apabila anda ingin merkait Gaming PC andalan anda agar tidak ngelag pada saat dimainkan, berikut ini ada beberapa tips yang bisa digunakan dalam membangun PC Gaming andalan anda.
1. PROCESSOR
Pilih processor yang cukup bisa diandalkan dan kuat untuk jangka waktu 5 tahun kedepan sehingga anda tidak harus mengupgrade komputer anda dalam waktu dekat. Dalam hal ini saya memilih processor Intel i5 3570k dengan 4 core 4 threads. procie ini sangat cukup sekali untuk memainkan game jaman sekarang sampe 5 tahun kedepan. Anda bisa saja memilih procie 6 core atau bhkan 8 core yang sangat mahal, namun hal itu sangat sia - sia bagi pc gaming karena kerja utama pc gaming berada pada Graphic Card, bukan procie.
INTEL ivy bridge i5 3570K
2. PSU
Pilih power supply (PSU) yang branded serta memiliki sertifikasi minimal 80+ seperti seasonic, corsair, enermax, dan sebagainya. Karena PSU disini bertindak sebagai pemasok listrik utama ke komponen PC gaming kita. Tentunya kita tidak mau mengalami kekurangan daya akibat PSU abal-abal yang tidak jelas. Karena apabila sampai kekurangan daya, maka komponen bisa rusak dan mengalami konslet. sesuaikan juga beban komponen dengan daya power suply anda. misal apabila anda ingin merakit sebuah pc gamming dengan procie 6 core, dual VGA, maka minimal power supply yang dibutuhkan berkisar 800 watt. usahakan untuk membaca dengan seksama buku petunjuk dari semua komponen jkomputer untuk melihat daya yang dibutuhkan.
SEASONIC X850 GOLD PSU
3. GRAPHIC CARD
Untuk VGA Card anda bebas memilih sesuai budget yang anda punya. Pilihan untuk VGA Card gaming ada 2 yakni AMD Radeon dengan Nvidia. Kedua kartu grafis ini sama bagusnya dan tidak ada yang namanya AMD lebih jelek atau Nvidia lebih jelek. Namun itu semua tergantung tipenya. AMD Radeon hd 7990 dengan Nvidia GTX 690 tentu sama bagusnya dan sama mahalnya karena keduanya mengadopsi dual GPU. UNtuk Pemilihan VGA card saya memberi kebebasan penggunanya. Yang pasti harga tidak pernah berbohong. Namun jangan gunakan VGA Card profesional seperti Nvidia Quadro untuk gamming. karena kartu tersebut diperuntukkan untuk desain 3D dan harganya yang gk ketulungan mahalnya.
RADEON HD 7990
NVIDIA GTX690
4. SSD
Gunakan Solid State Drive (SSD) untuk sistem dan game tersebut disimpan, karena dengan SSD, kinerja jauh lebih cepat, dan hemat listrik. Serta tidak mudah panas akibat penggunaan yang berlebih walaupun harganya sedikit mahal.
CORSAIR NEUTRON GTX 120GB SSD
5. MOTHERBOARD
Untuk pemilihan mobo sendiri sebenarnya untuk gamming tidak terlalu signifikan pebedaan performanyanya. Hanya saja pilihlah mobo yang memiliki kualitas dan fitur terbaik, serta memiliki future proof yang baik. dan yang paling penting sesuai dengan budget anda :).
ASUS RAMPAGE V EXTREME
6. CASE
Untuk Casing, diusahakan cari yang mempunyai sirkulasi terbaik untuk melepas panas dari komponen. karena musuh utama dari semua alat elektronik adalah panas. dan ini harus diminimalisir seminim mungkin. karena apabila pc mengalami panas berlebih maka akan mengalami overheat dan dapat merusak komponen. maka pilihlah casing yang memiliki ventilasi yang baik serta tambahkan kipas yang cukup dan jangan berlebih.
THERMALTAKE & CORSAIR CASE
7. MONITOR
Monitor merupakan aspek yang jarang diperhatikan, namun memegang peranan sangat penting dalam PC gamming. Pilihlah refresh rate yang tinggi untuk monitor gamming dan usahakan telah menganut layar tipe LED IPS panel untuk menghemat listrik.
ASUS FULL HD 144Hz 27"
8. Dan yang paling penting ingatlah selalu untuk membersihkan PC anda minimal 3 bulan sekali, karena debu dan kotoran yang hinggap di komponen akan membuat panas komponen tersebut serta membuat PC gaming anda terlihat jelek dan kotor. Dan jika Anda tidak punya waktu untuk membersihkan PC anda silahkan hubungi team BERSIHBERSIHPCdotCOM. Just let us do the dirty job!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar